Salah satu jajanan khas Indonesia yang disukai semua kalangan adalah gorengan. Adonan tepung yang diisi berbagai macam bahan lalu digoreng. Bahannya bisa berupa tahu yang diisi sayur mayur, pisang, ubi, sukun, nangka bahkan peyeum. Dimakan saat masih hangat sembari minum teh pasti betul-betul nikmat. Gorengan menjadi jajanan favorit Indonesia yang tak lepas dari keseharian.
Namun, akhir-akhir ini gorengan menjadi fenomenal lantaran harganya naik. Ada juga yang harganya tetap sama namun ukuran gorengan diperkecil. Hal ini membuat pedagang menjadi serba salah. Beberapa saat lalu, minyak goreng mengalami kelangkaan namun saat subsidi dicabut, harganya menjadi tinggi. Meski kelangkaan dan mahalnya minyak goreng ini juga menjadi salah satu cara untuk hidup lebih sehat.
Solusi Hidup Sehat
Ibu rumah tangga seperti saya pun harus memutar otak untuk membuat panganan yang sehat tapi tetap disukai keluarga. Memiliki dua balita yang berada di masa pertumbuhan dan sedang di fase aktif memang betul-betul menguras tenaga. Apalagi pandemi yang belum berakhir sehingga gaya hidup sehat pun harus tetap dijaga agar tubuh tetap fit. Ada 3 cara untuk mempertahankan gaya hidup sehat yaitu
1. Menjaga Kebersihan
Tak bisa dipungkiri, memiliki dua balita yang rasa ingin tahunya sedang di puncak membuat saya harus ekstra hati-hati. Terutama berkaitan dengan kebersihan. Semua barang ingin dimainkan lalu dimasukkan ke mulut. Belum lagi semut yang selalu datang tanpa permisi. Maka, kebersihan adalah gaya hidup yang harus dijaga.
2. Berolahraga
Kehidupan ibu rumah tangga yang 24 jam membuat saya melalaikan aktivitas yang satu ini. Padahal seharusnya berolahraga menjadi kebutuhan utama. Sering lelah dan bangun pagi dalam keadaan pegal membuat aktivitas ini tidak boleh diabaikan. Tentu saja olahraga berbeda dengan pekerjaan rumah tangga seperti menyapu, mengepel ataupun mencuci piring, sebab olahraga mempunyai gerakan tersendiri dan pikiran tidak terbebani dengan aktivitas bersh-bersih rumah.
3. Mengonsumsi Makanan Sehat
Salah satu gaya hidup yang biasa terabaikan adalah mengonsumsi makanan sehat. Apalagi makanan cepat saji begitu menjamur dan terlihat menggiurkan. Memasak makanan sehat menjadi tantangan tersendiri bagi ibu rumah tangga seperti saya.
Bukan hanya sehat, masak juga harus praktis sebab hadirnya dua balita membuat saya harus memperhatikan mereka sepenuhnya. Minyak langka dan mahal? Atau mau hidup sehat dengan mengurangi konsumsi minyak goreng?
Hidup Sehat dengan Cosmos Airfryer Infinite
Cosmos punya solusinya. Cosmos tipe airfryer + oven Infinite (CAFO-8823) mampu menggoreng makanan jadi lebih sehat karena dimasak tanpa minyak. Proses menggorengnya menggunakan "360 rapid air technology" yaitu proses memasak dengan sirkulasi udara panas dan cepat untuk menghasilkan makanan crispy diluar tapi lembut didalam. Ini pertama di Indonesia dilengkapi dengan Rolling Stick dan Rolling Cage yang dapat berputar pada fungsi arfry sehingga menggoreng lebih merata.
Cosmos airfryer Infinite CAFO-8823 memasak dengan suhu konstan hingga 230˚C secara efektif mengurangi penggunaan minyak goreng, dan mampu menjaga, mengunci rasa serta nutrisi dalam makanan. Selain itu, memasak dengan sedikit atau tanpa minyak mampu menjaga kadar lemak darah dalam tubuh. Cosmos airfryer Infinite CAFO-8823 betul-betul merupakan solusi untuk hidup sehat.
Selain teknologi yang mumpuni, keunggulan produk adalah
- Memiliki 6 mode memasak yaitu airfry, warm, grill, toast, rotiserries dan bake.
- Dilengkapi pengaturan waktu memasak, suhu dan kecepatan sirkulasi udara
- Dilengkapi airfryer rolling cage yaitu keranjang yang dapat berputar saat fungsi airfry, membuat proses penggorengan udara lebih merata, crispy dan renyah
- Dilengkapi airfryer rolling stick yaitu alat untuk menggoreng satu ayam utuh dan dapat berputar saat fungsi airfyer, sehingga makanan matang dengan sempurna
- Tray
- Grill
- Food Fork
- Rottiseries Pick/ Air Fryer Rolling Stick
- Airfryer Rolling Cage
- Airfryer Basket
- Crump Tray
Cosmos airfryer Infinite CAFO-8823 berkapasitas sebanyak 23 liter, voltase AC~220V 50/60 H, daya 1200 watt, dimensi produk sebesar 410 x 380 x 375 mm (pxlxt) serta berat produk adalah 9600 gram.
Teknologi yang canggih disertai dengan aksesoris produk yang mutakhir dan tak kalah pentingnya adalah cosmos airfryer Infinite CAFO-8823 memiliki great quality and after service yaitu gratis jasa service seumur hidup.
Siapa ibu-ibu pecinta diskon dan cashback? Produk ini sedang exclusive launching di Blibli, dapatkan dengan harga promo dan cashback up to 1 juta. Lengkap, berteknologi mutakhir, ada promo + cashback serta menjadi solusi hidup sehat. Siapa yang tidak bangga memiliki cosmos airfryer Infinite CAFO-8823?
#BanggaCosmos #airfryer #oven #AirfryerCosmos #Infinite
Great inovasi for great mom
BalasHapusKayaknya untuk kondisi minyak langka ini Cosmos airfryer bisa jadi solusi jitu hidup sehat plus hemat ya.
BalasHapusSimple g pake ribet.. Apalagi yang aktivitasnya banyak, pasti pengen banget punya ini
BalasHapusProduct dari cosmos selalu di suka istri, kalau istri tahu ini paling langsung naksir nih
BalasHapusWah... Kebetulan nih, istri saya sudah nyari airfryer... Solusi hidup sehat, minyak goreng jadi hemat
BalasHapuswah bner bgt ini alternatif disaat minyak mahal tp hasil masakan bs lebih sehat
BalasHapuskebetulan sedang persiapan rumah baru bisa jadi salahs atu perlengkapan rumah tangga yang akan saya beli ni mba
BalasHapusWih asik banget ya kalo punya airfryer sekarang bisa hemat uang belanja dan pasti lebih sehat
BalasHapusWuah bs jadi solusi nih alternatif minyak goreng, praktis pula. Thanks yus sharingnya.
BalasHapusKalau boleh tahu, durable atau maksimal pemakaian Cosmos Air Fryer ini berapa lama Mba? Aku pingin beli tapi masih maju mundur.
BalasHapusKapasitas dari Cosmos Airfryer Infinite ini banyak sekaliii..
BalasHapusAku punya kayanya setengahnya, yang mungil gitu..
Dan rasanya memang beda antara di goreng dengan minyak dan dengan Airfryer. Namun, menuju healthy lifestyle, ini bagus banget.
Apalagi piliihan produknya Cosmos. Terpercaya dan awet.
Solusi untuk situasi seperti ini
BalasHapusNah ini yang lagi dibutuhkan. wah kebetulan banget dapat informasi lengkap nya disini. Bukan puasa akan semakin praktis nih
BalasHapusSemangat nabung nih biar bisa beli peralatan satu ini
BalasHapusPas banget nih, minyak gorengnya lagi langka, yowis, ga usah bingung, pake airfryer dari Cosmos aja. Solutif sekali. Mantap
BalasHapusDi saat harga minyak goreng melambung tinggi, mau gak mau, kalau mau irit, kudu goreng-goreng tanpa minyak atau pakai airfryer ya.
BalasHapusWahh ini bisa yaah jadi goreng2an tanpa minyak eh. Kebetulan ayahku harus diet minyak padahal suka banget sama yg kriuk2 hikss :((
BalasHapusSalah satu pilihan dan gaya hidup yang bisa mengatasi kelangkaan minyak walau harus diimbangi dengan pengeluaran listrik hehehe
BalasHapusWah... Pas nih jadi pengen beli juga, simple ya mbak lebih sehat juga masak gini. Apalagi mau bulan ramadhan hihihi request beli sama suami ah
BalasHapusHehe mantaap ini ka 😍
BalasHapusVolumenya besar yaa bisa muat banyak dan ada 6 mode yang serbaguna. Keren sih ini 👍
BalasHapusSelalu mau punya
BalasHapusTapi disuruh sabar karena listrik ga muat banget
Kulkas aja aku harus bersabar hingga 10 tahun
Penasaran sama harganya. Pasti mahal nih kalau cashback nya saja sampai jutaan.
BalasHapusHidup sehat memang tidak murah ya
Apalagi sekarang semua kebutuhan harga pada meningkat
Iya nih, lebih sehat ya mengolah makanan dengan menggunakan air fryer ini. Masih nungguin produk air fryer yang dayanya enggak begitu gede. Ga kuat kalau 1200 di rumahku nih.
BalasHapusKeren penjelasan produknya Mba. Terima kasih sudah sharing, bisa jadi bahan pertimbangan kalau mau beli airfryer nih :)
BalasHapusWaha air fyer rolling stick yang bisa manggang ayam utuh! Mantap. Nabung dulu deh, biar bisa beli 😅
BalasHapusSaya pake airfryer enak, praktis buat ibu-ibu rempong, mengurangi minyak dan semoga lebih sehat hehe
BalasHapusWaaah paa banget.... belakangan ini aku berniat utk mengurangi minyak krn punya baby. Jd pengen masak sehat gitu. Makasih mb. Bisa jd referensi nih
BalasHapusWaaahh kok lucu yaa airfryer-nya bentuknya kaya oven malahan, kirain tadi ini pemanggang tapi baca sampai bawah isinya buat menggoreng, hehe. Mantap kapasitasnya besar.
BalasHapusaku ni jadi penasaran sama air fryer dari semenjak minyak langka wkwkw pengen nyobain, apalagi bisa tanpa minyak gitu jadi lebih sehat, cosmos lengkap ya mba air fyernya
BalasHapus