yusriahismail.com

Sumber Belajar Online Homeschooling Gratis, Yuk Cobain

sumber belajar online homeschooling gratis
Sebagai keluarga homeschooler, kami mendapatkan ide kegiatan, ide main hingga kurikulum tentunya berasal dari internet.

Kadang ngubek berbagai situs seharian untuk benar-benar menemukan homeschooling yang sesuai dengan visi misi kami.

Meski tentu saja itu bisa jadi hal yang mustahil. Sebab antar satu keluarga dengan keluarga lainnya pasti ada saja yang berbeda.

Entah itu value keluarga, minat bakat anak dan goal mereka dalam homeschooling.

Tapiii...selalu ada sumber belajar online homeshooling gratis yang mendukung gerakan ini. So, jangan takut memulai meski didaerah tersebut hanya keluarga kalian satu-satunya. Hehe.

Homeschooling Via Daring? Kenapa Tidak?


Ketika saya menuliskan "meski didaerah tersebut hanya keluarga kalian satu-satunya yang menerapkan homeschooling" ingatan saya langsung melayang pada sebuah keluarga homeschooler 20 tahun lalu.

Bayangin 20 tahun lalu sudah menerapkan homeschooling itu rasanya kayak apa ya?

Teknologi masih terbatas, buku-buku tentang homeschooling juga masih terhitung jari, sekolah formal masih dalam tahap baik-baik saja (gak neko-neko kayak sekarang hehe) dan tentu saja ini pilihan yang sangat jarang.

Namun, keluarga tersebut pantang menyerah dan kini sukses mengantarkan putra putrinya kuliah di kampus-kampus terbaik Indonesia.

Yap, keluarga pak Aar dan mbak Lala memang satu diantara sedikit keluarga yang saat itu sudah mengambil model pendidikan ini.

Dan bisa dibilang, saat ini keluarga beliau menjadi guru bagi keluarga-keluarga homeschooler muda.

Kalau ditanya, dari mana mereka menemukan kurikulum homeschooling dan menemukan tetek bengek lainnya? Ya sudah pasti dari sumber belajar online homeschooling.

Dulu dan sampai saat ini sih, sumber belajar online homeschooling gratis memang lebih banyak dari luar negeri.

Kalau sobat yusri mencari lewat situs google, maka ratusan bahkan ribuan website bermunculan.

Tapi kali ini saya mau merekomendasikan 5 sumber belajar online homeschooling gratis khusus anak usia dini.

Sumber Belajar Online Homeschooling Gratis


1. Ambleside Online


Situs ini berasal dari luar negeri dengan menganut metode Charlotte Mason. Ini salah satu website yang lengkap banget, mulai dari buku-buku pemikiran sang pendiri metode itu sendiri, deretan living book yang bisa diunduh secara gratis hingga panduan kegiatan untuk year 0 sampai upper years in 5 yrs.

Hitungan year 0 sendiri mulai dari usia 0 sampai 5-6 tahun. Sebenarnya sih usia segini masih disebut sebagai tahap pengenalan saja. Belum masuk pada kurikulum terstruktur dari Charlotte Mason.

Kami sendiri sedikit banyak mengambil kurikulum CM untuk homeschooling usia dini. Terutama kegiatan nature walk setiap pagi atau sore.

Prinsip dasar dari Kurikulum Charlotte Mason memang adalah untuk membentuk anak menghadapi dan connect dengan segala hal di sekitarnya yaitu Tuhan, sesama manusia dan alam.

2. Khan Akademy

homeschooling online gratis
Baru kemarin saya daftar Khan Akademy karena tertarik dengan berbagai sumber belajar yang sangat lengkap untuk anak-anak.

Khan Akademy menyediakan 6 program belajar khusus untuk anak usia 2 sampai 8 tahun. Programnya yaitu Camp Khan Kids, Teacher Tools, Schools and District, Research, Printable dan Circle Time.

Camp Khan Kids adalah program yang ada saat musim tertentu. Misalnya tahun 2024 ini, ada summer learning yang terdiri atas 3 tema menarik. Pada tiap tema ada kegiatan-kegiatan yang bisa menjadi acuan keluarga homeschooler dari senin sampai jumat.

Program Teacher tools semacam assesment kecil-kecilan yang bisa dibuat sendiri oleh guru atau orangtua terhadap perkembangan anaknya.

Program Research menyiapkan panduan literasi untuk anak, Printable yaitu menyediakan printable yang bisa digunakan di rumah dan Circle Time berisi berbagai macam video edukasi yang menunjang kebutuhan kegiatan homeschooling.

Lengkap sekali ya. Masyaallah. Dan tentu saja semuanya GRATIS.

3. Math Is Fun


Situs ini berisi kumpulan kurikulum matematika untuk anak-anak pre-kindergarten sampai usia 10 tahun. Berbagai tema pelajaran matematikan mulai dari number, aljabar, geometri, data hingga keuangan.

Tentu saja pengenalannya menyesuaikan umur ya sobat yusri. Jadi kebayang anak-anak Clash of Champions yang pinter-pinter itu. Hehehe.

4. Miniature Master Minds

homeschooling online gratis
Sobat yusri yang mau mencari printable-printable dengan berbagai tema dan subjek bisa ke situs miniature master minds.

Situs ini menyediakan subjek-subjek mulai dari pre-school, english, math, bahasa, social studies, menulis sampai kesehatan untuk usia pre-kindergarten sampai 6th grade.

5. Indonesia Montessori


Kayaknya ini satu-satunya sumber belajar online homeschooling gratis dari Indonesia ya. Situs sebelumnya memang dari luar negeri dan bahasanya pakai Inggris.

Situs ini tentu saja menggunakan montessori sebagai acuan kurikulumnya. Dimana proses belajarnya yaitu mengikuti kemana peminatan dan perkembangan anak ketika sedang belajar.

Ketika sudah ketemu minat dan perkembangannya sudah sampai dimana, selanjutnya tinggal menyediakan lingkungan dan alat belajar yang sesuai.

By the way, Indonesia Montessori ini milik seorang wanita Indonesia yang sudah lama tinggal di Singapura, Elvina Lim.

Selama hamil anaknya, C, beliau membekali diri dengan banyak-banyak membaca tentang berbagai perkembangan anak. Dan ketemulah dengan kurikulum montessori yang cocok dengan value keluarganya.

Berkat situs ini, banyak ibu-ibu terinspirasi lho. Apalagi Indonesia Montessori tidak hanya menyediakan printable gratis tapi juga cerita keseharian homeschooling anak Elvina Lim.

Indonesia Montessori bisa disebut situs pribadi sih. Namun sudah banyak juga kontributor yang menulis di website ini.

Penutup


Sebenarnya jika mau mencari, masih banyak lagi sumber belajar online homeschooling gratis dengan materi lengkap yang bisa sobat yusri dapatkan lho.

So, jangan takut memulai. Sobat yusri juga bisa baca tentang tips memulai homeschooling anak usia dini sebagai langkah awal. Dan berikutnya yuk baca juga tentang homeschooling anak usia sekolah.
Yusriah Ismail
A Lifestyle Blogger, Read Aloud Certified and Parenthing Enthusiast

Related Posts

10 komentar

  1. aku biasanya di Khan Akademy, sangat lengkap dan menarik :D

    BalasHapus
  2. Serius anak ketiga dari Elvina Lim namanya C?
    Sebelumnya A dan B?

    Aduuh, maafkaaan..
    Jadi gak nyambung komennya yaa..

    Tapi iya banget siih..
    Kalo mau homeschooling tuh memang istimewanya adalah rancangan pendidikan dan pembelajaran harian, kita yang atur sesuai dengan minat dan passion anak. Sehingga harapannya anak semakin mantap menekuni hal-hal yang ia senangi dan belajar jadi semakin FUN.

    Butuh berkomunitas, butuh banyak cerita pengalaman orang lain juga yang uda melewati tantangan pada fase homeschooling tertentu untuk menguatkan.

    BalasHapus
  3. Wah terima kasih Kak atas informasinya, saya juga tertarik dengan Montessori. Semoga bisa saya terapkan pada anak kedua saya, ya!

    BalasHapus
  4. Montessori ini ada deket rumah. Ada juga homescholling yang menerapkan 50:50. Jadi separuh rumah separuh sekolah. Ada yang 100 persen rumah. Kebetulan punya beberapa.teman yang juga kelola sekolah yang menerapkan homescholling.

    BalasHapus
  5. Wah, banyak juga ya sumber belajar homeschooling yang bisa dimanfaatkan secara gratis ya
    Ini kebanyakan menggunakan metode Montessori ya mbak

    BalasHapus
  6. Wah penasaran sama Math is Fun karena anakku lagi demen belajar itung-itungan tapi aku kekurangan materi soal. Bisa dicaoba nih. Miniature Master Minds juga bisa dijadiin referensi printable tambahan belajar. Biar ngga gabut dan hp-an mulu. Banyak subjeknya juga yah.

    BalasHapus
  7. semangat berjuang membersamai anak-anak homeschooling, Kak! Alhamdulillah perkembangan zaman memudahkan kita yang memilih HS belajar banyak hal melalui dunia maya.

    BalasHapus
  8. Wah bagus nih yang sedang kucari mbak.. Mau siapin sekolah anak

    BalasHapus
  9. Saya punya teman yang anaknya sedikit "bermasalah" di sekolah. Sudah dipindahin juga tetep aja, akhirnya dia memutuskan untuk home schooling. Alhamdulillah ya ada bis ahome schooling secara online dan gratis lagi bantu banget untuk para ortu yang mempunyai masalah yang sama seperti teman saya

    BalasHapus
  10. jadi mau cari info deh seputar home schooling gratis ini, biar nanti kalaupun anakku belajar formal seperti pada umumnya tapi tetap dapat asupan pendidikan dari rumah

    BalasHapus

Posting Komentar